Polres Padang Lawas: Pengamanan Rapat Pleno Terbuka Tingkat Kabupaten Terkendali dan Kondusif

Redaksi
By -
0

PALAS - Kapolres Padang Lawas (Palas) AKBP Diari Astetika melalui Wakapolres Kompol Sugianto memimpin Pengamanan rapat pleno terbuka tingkat kabupaten di Hotel Syamsiah, Kecamatan Barumun, Rabu (4/12/2024).

Ketua KPU Kabupaten Palas Indra Alamsyah Hasibuan menjelaskan, bahwa rekapitulasi dilakukan secara manual dan berjenjang, dimulai dari tingkat KPPS, kecamatan, hingga kabupaten.

"Proses ini bertujuan untuk memverifikasi dan memperbaiki data perolehan suara sebelum diumumkan," jelasnya seperti dilansir dari laman nusantaraterkini.co pada Rabu (4/12/2024).

Adapun hasil rapat pleno terbuka tingkat kabupaten Palas pada pemilihan gubernur, paslon 01 mendapatkan 102.497 suara (72,54 %) sedangkan paslon 02 : mendapatkan 38.811 suara (27,46%).

Untuk suara tidak sah 5.419, jumlah suara sah 141.308 dengan jumlah pemilih 146.727 orang.

Sedangkan untuk pemilihan bupati, paslon 01 mendapatkan 92.716 suara (64,50%) dan paslon 02 mendapatkan 51.042 suara (35,50%).

Untuk suara tidak sah sebanyak 2.907, jumlah suara sah 143.758 dengan jumlah pemilih 146.665 orang.

Ketua KPU menyampaikan apresiasinya Kapolres, Dandim, dan Ketua DPRD atas dukungan penuh yang diberikan sehingga Pilkada di Kabupaten Palas berjalan aman, damai, dan tentram.

Selain itu dia juga berterima kasih atas bantuan keamanan dari pihak kepolisian dan dukungan dari masyarakat.

Melalui kesempatan ini Wakapolres Palas Kompol Sugianto mengajak seluruh masyarakat untuk kembali bergandengan tangan membangun daerah setelah masa kampanye berakhir.

Dia menekankan pentingnya dukungan kepada siapapun yang terpilih, serta mengajak semua pihak untuk melupakan perbedaan dan fokus pada kemajuan Kabupaten Palas. 

"Perbedaan-perbedaan yang ada di antara kita mari kita tanggalkan. Lima tahun ke depan, kita serahkan tanggung jawab pembangunan ini kepada Bupati terpilih," katanya. 

Dia juga berharap agar masyarakat dapat menerima hasil pemilihan dengan lapang dada dan tetap bersatu membangun Kabupaten Palas.

Kasi Humas Polres Palas Iptu Arwansyah Batubara menambahkan selama proses rekapitulasi penghitungan perolehan suara dilakukan pengamanan dari personel Polres dan BKO Brimob Polda Sumut.

"Bagi pasangan calon yang nantinya terpilih, saya ucapkan selamat. Semoga amanah yang diberikan oleh masyarakat dapat dijalankan dengan sebaik-baiknya. Bagi yang belum terpilih, saya harap tetap memberikan kontribusi terbaik bagi pembangunan daerah, karena demokrasi yang sehat membutuhkan peran semua pihak," tandasnya. (Akb)

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)